Langsung ke konten utama

RANGKUMAN POLITIK DAN STRATEGI NASIONAL

POLITIK DAN STRATEGI NASIONAL
     A.  PENGERTIAN  POLITIK, STRATEGI, DAN POLITIK STRATEGI NASIONAL

      A.   Pengertian Politik
    Politik yaitu proses pembentukan dan pembagian kekuasaan dalam masyarakat yang antara lain berwujud proses pembuatan keputusan khususnya dalam suatu negara.
Politik juga merupakan seni dan ilmu untuk meraih kekusaan secara konstitusional maupun nonkonstitusional.
Menurut pandangan Aristoteles politik yaitu usaha yang ditempuh warga negara untuk mewujudkan kebaikan bersama.

Politik juga membicarakan hal-hal yang berkaitan dengan :
     1.    Negara
    Negara merupakan bentuk masyarakat yang paling utama dan negara merupakan organisasi politik yang paling utama dalam suatu wilayah yang berdaulat.
     2.    Kekuasaan
  Kekuasaan dalam politik perlu diperhatikan bagaimana kekuasaan itu diperoleh, dilaksanakan dan dipertahankan
     3.    Pengambilan Keputusan
  Pengambilan keputusan merupakan aspek utama dari politik, perlu diperhatikan siapa pengambil keputusan dan untuk siapa keputusan itu dibuat, keputusan yang diambil menyangkut sektor publik dari suatu negara.
     4.    Kebijakan umum
    Kebijakan merupakan suatu kumpulan keputusan yang diambil seseorang atau kelompok politik dalam rangka memilih tujuan dan cara mencapai tujuan itu.
     5.  Distribusi
    Di politik juga membicarakan bagaimana pembagian dan pengalokasian nilai – nilai secara mengikat.

     B.   Pengertian Strategi
  Strategi yaitu pendekatan secara keseluruhan yang berkaitan dengan pelaksanaan gagasan, perencanaan, dan eksekusi sebuah aktivitas dalam kurun waktu tertentu.
Menurut Karl Von Clausewitz strategi merupakan pengtahuan tentang penggunaan pertempuran untuk memenangkan peperangan, sedangkan perang itu sendiri merupakan kelanjutan dari politik.

     C.   Pengertian Politik Strategi Nasional
   Politik Strategi Nasional adalah asas, haluan, usaha serta kebijaksanaan negara tentang pembinaan, serta penggunaan secara kekuatan nasional untuk mencapai tujuan nasional.

    B.  PENYUSUN POLITIK DAN STRATEGI NASIONAL
   Disusun berdasarkan sistem kenegaraan menurut UUD 1945, lembaga – lembaga yang berhak menyusunnya yaitu MPR, DPR, Presiden, DPA, BPK, MA.
Lembaga – lembaga tersebut dinamakan “Suprastruktur Politik”. Dan pranata yang bukan dari lembaga dinamakan “Infrastruktur Politik” yaitu partai politik, ormas, media masa, kelompok penekan, dan kelompok kepentingan. Suprastruktur dan Infrastruktur politik harus dapat bekerja sama dan memiliki kekuatan yang seimbang.

    C.  STRATIFIKASI POLITIK NASIONAL
Stratifikasi politik indonesia ada 5 yaitu :
1.    Tingkat penentu kebijakan puncak
2.    Tingkat kebijakan umum
3.    Tingkat penentu kebijakan khusus
4.    Tingkat penentu kebijakan teknis
5.    Tingkat penentu kebijakan di daerah

    D.  POLITIK PEMBANGUNAN NASIONAL DAN MENEJEMEN NASIONAL
    Pembangunan nasional merupakan usaha peningkatan kualitas manusia dan masyarakat Indonesia secara berkelanjutan dengan memanfaatkan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi serta memperhatikan tantangan perkembangan global.
Tujuan pembangunan nasional itu sendiri adalah sebagai usaha untuk meningkatkan kesejahreraan seluruh bangsa Indonesia. Dan pelaksanaannya bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tetapi juga merupakan ranggung jawab seluruh rakyat Indonesia.

Manajemen nasional pada dasarnya merupakan sebuah sistem, sehingga lebih tepat jika kita menggunakan istilah “sistem manajemen nasional”. Layaknya sebuah sistem, pembahasannya bersifat komprehensif-strategis-integral.

Pada dasarnya sistem manajemen nasional merupakan perpaduan antara tata nilai, struktur, dan proses untuk mencapai kehematan, daya guna, dan hasil guna sebesar mungkin dalam menggunakan sumber dana dan daya nasional demi mencapai tujuan nasional.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ragam Bahasa Dan Penerapannya Di EYD

Kali ini saya akan membahas tentang Ragam bahasa , pembahasan kali ini masih menyangkut tentang materi kita yang sebelumnya yaitu tentang Peran, Fungsi, dan Kedudukan Bahasa . Dan kali ini juga masih berkaitan tentang pertanyaan yang hampir samadengan materi sebelumnya, namun tentang ragam bahasa. Tanpa berlama – lama mari kita langsung bahas materinya Let's check this out. :v Pertama kita telah bahas sebelumnya tentang apa itu bahasa di pembahasan tentang Peran, Fungsi, dan Kedudukan Bahasa . Nah sekarang kita akan menggunakan pertanyaan yang sama namun tentang Ragam Bahasa , apa sih ragam bahasa itu???. Seperti yang kita tahu bahwa ragam itu adalah perwujudan dari sesuatu variasi yang berbeda, seperti contoh kata sifat “lain orang lain ragamnya” atau untuk kata benda “di toko itu banyak ragam permainannya” atau “banyak kain yang berragam jenis” kurang lebih seperi itu. Nah kaitannya tentang Bahasa apa???, jika kita lihat kembali dari pembahasan sebelumnya, dan

Rangkuman KETAHANAN NASIONAL

KETAHANAN NASIONAL A.   Pengertian Ketahanan Nasional Ketahanan nasional Indonesia adalah kondisi dinamik bangsa Indonesia yang meliputi segenap aspek kehidupan nasional yang terintegrasi. B.   Tujuan Ketahanan Nasional Bertujuan untuk menghadapi ancaman, tantangan, hambatan maupun gangguan. Jadi semakin kuat ketahanan nasional suatu bangsa semakin dapat menjamin kelangsungan hidup atau survival hidup suatu bangsa dan Negara. C.   Asas – Asas Ketahanan Nasional ·          Asas Kesejahteraan dan Keamanan ·          Asas Komprehensif Integral atau Menyeluruh Terpadu ·          Asas Mawas ke Dalam da Mawas ke Luar Ø   Mawas Ke Dalam      bertujuan menumbuhkan hakikat, sifat, dan kondisi kehidupan nasional itu sendiri Ø   Mawas Ke Luar Mawas Keluar bertujuan untuk dapat mengantisipasi dan berperan serta mengatasi dampak lingkungan strategis luar negeri dan menerima kenyataan adanya interaksi dan ketergantungan dengan dunia internasional. ·          Asas K